Rabu, 13 Agustus 2014

Dampak Positif dan Negatif Perkembangan Teknologi Informasi

Assalamualaikum Wr. Wb.
Perkembangan teknologi saat ini, menuntut kita agar bisa mengikutinya sehingga bisa memperoleh manfaat kebaikan dan tidak mengalami ketertinggalan. Mahasiswa sebagai ujung tombak dari perkembangan teknologi harus mampu untuk menggali informasi dari berbagai sumber, salah satunya yaitu internet. siapa sih yang tidak kenal internet? pasti teman-teman disini sudah mengenalnya. ya internet (interconnected network) yang merupakn jaringan di seluruh dunia yang berisikan informasi dan juga merupakan sarana komunikasi data (suara, gambar, video dan teks). Data informasi ini dibuat oleh penyelenggara atau pemilik jaringan masing-masing komputer, atau dibuat oleh pemilik data informasi yang menitipkan informasinya kepada pemilik jaringan komputer yang tersambungkan ke network.
Karena internet merupakan sebuah jaringan yang sangat luas dan dapat diakses oleh siapa saja secara bebas, Hal ini secara garis besar tentunya penggunaan internet mempunyai dampak yang bisa ditimbulkan diantaranya dapak positif dan dampak negatif.

  1. Dampak Positif

  • Internet Sebagai Media Pertukaran Data. Internet bisa sebagai media pertukaran data, dengan menggunakan email, newsgroup, FTP dan www (world wide web) yang memungkinkan para pengguna internet di seluruh dunia dapat saling bertukar informasi dengan cepat dan murah.
  • Internet Sebagai Media Untuk Mencari Informasi Atau Data. Informasi kini sangat cepat berkembang, berita yang kita baca kemarin atau satu minggu yang lalu di media cetak mungkin sudah tidak relevan di hari ini. Bahkan informasi yang tidak terdapat di media cetak, bisa kita dapatkan melalui internet. Hanya dengan mesin pencari seperti google, yahoo, msn, informasi penting yang dicari bisa didapatkan dengan cepat dan akurat. Hal ini sangat dibutuhkan oleh siswa dan mahasiswa untuk mencari data.
  •  Internet sebagai media komunikasi, merupakan fungsi internet yang paling banyak digunakan dimana setiap pengguna internet dapat berkomunikasi dengan pengguna lainnya dari seluruh dunia. Misalnya komunikasi melalui chatting, kirim e-mail, video conference, termasuk situs jejaring sosial seperti facebook, tweeter, dan friendster yang digandrungi para remaja untuk mencari teman.
  • Internet  Sebagai Media Pendidikan dan Hiburan. Melalui internet kini sudah banyak tersedia perangkat lunak pendidikan seperti program-program pengetahuan dasar membaca, berhitung, sejarah, geografi, dan sebagainya. Tambahan pula, perangkat pendidikan tersebut kini juga diramu dengan unsur hiburan (entertainment) yang sesuai dengan materi, dapat ditambahkan gambar, foto, musik, serta video yang mendukung, sehingga anak semakin suka belajar melalui internet.
  • Internet Sebagai Media Bertransaksi Dan Berbisnis. Kemudahan bertransaksi dan berbisnis melalui internet memungkinkan kita tidak perlu pergi menuju ke tempat penawaran/penjualan. Internet bukan hanya untuk mencari informasi saja, akan tetapi dapat digunakan sebagai tempat penjualan barang dan jasa. Penjualan melalui internet ini disebut E-Commerce (electronic commerce) yang pembayarannya dilakukan dengan menggunakan kartu kredit. Misalnya membeli baju, membeli ebook, beraneka kue kering, kerajinan tangan, langganan majalah, beli laptop, dan lain sebagainya.
2. Dampak Negatif 
  • Pornografi. Anggapan yang mengatakan bahwa internet identik dengan pornografi, memang tidak salah. Dengan kemampuan penyampaian informasi yang dimiliki internet, pornografi pun merajalela. Terutama bagi kaum remaja Disana mereka bisa melihat gambar-gambar porno, adegan-adegan yang bisa menggoyahkan iman manusia, dan itu semua dapat merusak moral para remaja yang merupaka generasi penerus bangsa.
  • Violence and Gore (kekejaman dan kesadisan). Banyak juga game-game online yang memperlihatkan hal yang bersifat sadis, kejam. Hal ini bisa bisa mengakibatkan dorongan kepada seseorang untuk bertindak kriminal, perilaku agresif dan sadisme terutama bagi anak-anak.
  • Penipuan. Hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan penipu. Contohnya  adalah penipuan undian berhadiah, atau iklan-iklan/program kaya secara instan . Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan hal ini atau mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut.
  • Carding (Kejahatan penggunaan karu kredit). Tren belanja dengan menggunakan kartu kredit adalah cara yang paling banyak digunakan dalam dunia internet karena sifatnya yang real time (langsung). Oleh sebab itu para penjahat internet pun paling banyak melakukan kejahatan dalam bidang ini. Dengan sifat yang terbuka, para penjahat mampu mendeteksi adanya transaksi (yang menggunakan kartu kredit) on-line dan mencatat kode kartu yang digunakan. Untuk selanjutnya mereka menggunakan data yang mereka dapatkan untuk kepentingan kejahatan mereka.
Nah sekarang semuanya tergantung kita sendiri mau memanfaatkan internet sebagi hal yang positif yang sudah jelas akan memberikan segudang  manfaat untuk kehidupan kita, atau malah memanfaatkan sisi negatif yang pasti nantinya akan merugikan kita sendiri.
TERIMA KASIH 
SEMOGA BERMANFAAT

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan jurusan PGSD

Assalamualaikum wr. wb.
PGSD adalah salah satu prodi/jurusan yang ada di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, yuk kita simak untuk mengetahui seluk beluk jurusan ini,
PGSD, Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Apa sih yang banyak orang katakan tentang jurusan ini? pastilah banyak dari mereka mengatakan bahwa mahasiswa PGSD nantinya akan memiliki gaji yang sedikit, berkutat pada anak-anak usia 7-12 tahun yang nakal-nakal, dan biassanya berurusan dengan segala tetek bengek yang tentunya menguras tenaga dan pikiran, dimata sebagian besar masyarakat Indonesia guru SD adalah profesi yang kurang bergengsi
Namun pemikiran-pemikiran negatif itu kini berangsur-angsur mulai goyah, semenjak terdengar isu bahwa nantinya nasib para guru SD lebih baik di masa mendatang.
Nah sahabat, sebenarnya PGSD bukan hanya jurusan pendidikan guru, tetapi juga sekolah kepribadian, kenapa begitu? karena untuk 4 tahun mendatang para mahasiswa PGSD digembleng menjadi pribadi yang santun dan bermasyarakat , karena mahasiswa PGSD nantinya akan berjuang ditengah-tengah dinamika masyarakat yang hingga saat ini aspirasinya belum tersalurkan , dan yang lebih penting, mahasiswa PGSD menjadi tonggak perbaikan bangsa karena merekalah yang menyiapkan generasi muda penerus negara ini.
CUKUP SEKIAN TERIMA KASIH 
SEMOGA BERMANFAAT

Tips dan Trick sukses kegiatan PATI

Assalamualaikum wr. wb sahabat dunia maya, postingan saya kali ini mengenai Tips dan Trick sukses kegiatan PATI, silahkan disimak. chek it out

PATI merupakan suatu kegiatan pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi yang bertujuan untuk mengenalkan pembangunan ilmu pengetahuan dan ilmu teknologi, kegiatan PATI ini diikuti oleh setiap mahasiswa baru agar bisa menunjang proses belajar mengajar di kemudian hari. Nah beriku saya sampaikan tips dan trik sebelum melaksanakan kegiatan PATI :
  1. Sebaiknya Lakukan survey ke tempat lokasi yang akan dituju, ini bertujuan agar teman-teman tidak tersesat dan membuang-buang waktu sehingga terjadi suatu hal yang buruk 
  2. Persiapkan secara matang buku, alat tulis dan kartu PATI jangan sampai tertinggal, 
  3. Tidur yang cukup. Jangan begadang/tidur terlalu larut, persiapkan diri agar selalu fit menyambut hari esok
  4. Usahakan untuk datang tepat waktu, sebaiknya datang 10 menit sebelum kegiatan PATI dimulai 
  5. Berpakaian dengan pakaian yang rapi, sopan, nyaman dan bersepatu
  6. Memasuki ruangan secara tertib dan disiplin, jangan terlalu tergesa-gesaa berebut bilik komputer  
  7. Selalu biasakan untuk berdoa terlebih dahulu sebelum memulai suatu kegiatan, karena dengan begini ilmu yang disampaikan penyaji materi akan bermanfaat dikemudian hari 
  8. Perhatikan dan simak secar baik ketika instruktur menyampaikan materi, jangan berbuat gaduh dan ribut selama kegiatan berlangsung. 
  9. Bertanyalah kepada petugas instruktur apabila teman-teman menemui kesulitan atau hal yang kurang dimengerti 
  10. Jangan membuang kotoran sembarang tempat, Jangan merusak fasilitas yang ada,  setelah kegiatan PATI selesai kembalikanlah kursi seperti semula.
TERIMA KASIH 
SEMOGA BERMANFAAT

Kotaku Mojokertoku

Assalamualaikum wr. wb semoga kedamaian dilimpahkan kepadamu diiringi dengan rahmat dan barakah dari Allah untukmu

Hallo sobat dunia maya, judul postingan saya kali ini bertopik Kotaku Mojokertoku. silahkan disimak ya semoga bermanfaat

Mojokerto merupakan salah satu kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Timur, terdiri dari18 kecamatan. 























Mojokerto terkenal dengan makanannya yang enak dan bergizi contohnya Onde-onde, makanan berbentuk bulat berlapis butiran wijen ini sangatlah terkenal dengan rasa enak dari kacang ijo didalamnya. rasanya yang gurih dan menggoda selera membuat jajanan khas mojokerto ini banyak diburu oleh orang-orang dari luar maupun dalam mojokerto. 






nah selain terkenal dengan jajanannya yang nikmat di lidah, Mojokerto juga terkenal dengan daerah pariwisatanya yang indah dan memukau, diantaranya Candi Bajangratu yang merupakan salah satu tempat wisata di mojokerto ini terbuat dari batu bata merah dan memiliki ketinggian lebih dari 16,1 meter dengan lebar 6 meter dan memiliki panjang 6,74 meter, bentuk candi ini seperti bangunan gapura paduraksa yang memiliki sayap kanan dan kiri.

Dalam candi ini juga dihiasi oleh relief kepala garuda, matahari yang diapit naga, kepala kala yang diapit singa dan binatang yang bertelinga panjang. Pada bagian sayap terpahat relief cerita Rama dan pada bagian kaki candi terpahat relief cerita Sritanjung.

Sebenarnya candi ini masih memiliki hubungan dengan Raja Jaya Negara. Fungsi dari Candi Bajang Ratu adalah sebagai gapura pintu masuk bangunan suci. Lokasi candi ini berada di Desa Temon Kecamatan Trowulan.

Candi Jalatunda letaknya berada di lereng Gunung Bekal, yang merupakan salah satu puncak dari pegunungan Penanggungan. Tepatnya di Desa Seloliman Kecamatan Trawas. Bangunannya terbuat dari batu kali dengan ukuran panjang 16,85 m lebar 13,52 m tinggi 5,20 m. Menurut data sejarah candi ini menunjukkan angka tahun 977 M, dan di sebelah kiri dinding belakang candi terdapat tulisan GEMPENG,disamping itu di sebelah sudut tenggara juga ada tulisannya.


Menurut ahli sejarah dikatakan bahwa candi ini merupakan petirtaan yang dipersiapkan untuk Raja Udayana yaitu raja Bali yang mempersunting putri Gunapriyadharmapatni dari Jawa dan dari hasil perkawinan ini pada tahun 991 lahirlah Airlangga. Jadi tahun 997 menunjukkan tahun pembuatannya. Sekarang difungsikan sebagai tempat wisata di mojokerto yang menarik untuk dikunjungi, terutama bagi Anda yang suka dengan sejarah.

TERIMA KASIH SUDAH MAMPIR
SEMOGA BERMANFAAT

Universitas Muhammadiyah Malang Kampus Kebanggaanku

Assalamualaikum wr. wb semoga kedamaian dilimpahkan kepadamu diiringi dengan rahmat dan barakah dari Allah untukmu.

Pembaca sekalian, postingan saya kali ini bertopik tentang UMM, UMM adalah salah satu Universitas swasta favorit di Jawa Timur, perguruan tinggi ini terletak di kota Malang yang indah dan sejuk. berikut saya berikan gambar denah lokasi Universitas Muhammadiyah Malang :


Taukah kalian bahwa Universitas Muhammadiyah kembali meraih pengakuan dari pihak luar. Kali ini, UMM menjadi salah satu dari sepuluh kampus swasta pilihan versi VIVAnews klik disini . bisa kita lihat bahwa Universitas Muhammadiyah terletak di posisi nomer 7 diantara Universitas swasta lainnya, Universitas yang dibangun pada tahun 1964 ini telah banyak melakukan banyak membuat gebrakan baru lagi. Rektor UMM, Muhadjir Effendy, tak kalah bangga, sebab UMM beberapa kali menerima trofi Anugerah Kampus Unggulan (AKU) dari Kopertis VII Jawa Timur.
Terakhir kampus itu menerima nya pada 23 Juni 2014 lalu. Penghargaan untuk kampus unggulan di Jatim itu diraih UMM secara berturut-turut, sejak program itu pertama digulirkan pada 2007 silam. Total, UMM kini mengelola 10 fakultas, 1 Program Pascasarjana dan 2 Program Doktor. Fakultas tersebut adalah Fakultas Agama Islam, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Kedokteran, Fakultas Pertanian dan Peternakan, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, dan Fakultas Psikologi. Program doktoral yang ditawarkan adalah doktor ilmu sosial dan doktor pendidikan agama Islam. 
cukup sekian postingan saya kali ini semoga bermanfaat  

Selasa, 12 Agustus 2014

BIODATA/PROFIL

Nama : Bilkis Humaidah
NIM : 201410430311122
Daerah Asal : Mojokerto, Jawa Timur
TTL : Surabaya, 4 Juli 1996
Fakultas : FKIP
Jurusan : PGSD
Moto : Janganlah Bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita :-)

Senin, 11 Agustus 2014

Fakta Menarik Tentang Kucing Yang Belum Anda Ketahui

Kucing adalah hewan yang memang sangat cocok untuk dijadikan hewan peliharaan, selain dikaruniai bentuk fisik yang menggemaskan, kucing juga mempunyai sifat yang penurut dan ramah. tapi taukah kalian fakta-fakta menarik dari kucing yang lainnya? silahkan disimak berikut ini :

  1. Kucing mempunyai 30 ruas tulang belakang, yaitu 5 kali lebih banyak dari manusia
  2. Kucing memiliki 230 tulang, yaitu 24 kali lebih banyak dari manusia
  3. Kucing tidak memiliki collarbone, sehingga memungkinkan masuk melewati celah selebar kepalanya
  4. Kelenturan tubuh kucing sangat menakjubkan, kaki depannya dapat diputar ke segala arah dan setengah bagian tubuhnya dapat bergerak ke arah yang berlawanan
  5. Pendengaran kucing lebih sensitif dari manusia dan anjing. Batas pendengaran kucing 65 khz, sedangkan manusia 20 khz
  6. Kucing memiliki mata terbesar dibandingkan dengan mamalia lainnya (dalam hubungannya dengan besarnya tubuh)
  7. Kucing tidak dapat melihat pada kegelapan total, akan tetapi ketajaman matanya pada malam hari sangat baik. Mata kucing memiliki lapisan perefleksi cahaya yang disebut tapetum yang dapat berfungsi untuk memperkuat cahaya yang masuk retina.
  8. Cakupan pandangan kucing 185 derajat
  9. Kucing memiliki indera penciuman 20-80 juta sel olfactory, sedangkan manusia hanya 5-20 juta
  10. Denyut nadi kucing normal antara 110-170 denyutan per menit (jika anda ingin melakukan pengecekan denyut nadi lakukan di paha belakang di bagian sendi yang menghubungkan kaki dengan tubuh)
  11. Kucing menarik nafas sebanyak 20-40 kali per menit
  12. Suhu tubuh kucing normal 102 °F atau 38.8 °C
  13. Kucing kampung dapat lari dengan kecepatan 31 mile per jam
  14. Kucing memiliki system syaraf yang sangat sensitif.
  15. Kucing dapat melompat ke ketinggian 5 kali tinggi badannya.
  16. Setiap kucing memiliki nose pad yang sangat khas, sehingga tidak akan penah ada dua kucing yang memiliki sidik hidung yang sama
  17. Kucing merespon panggilan wanita lebih baik dari pada pria, mungkin karena suata wanita memiliki puncak yang lebih tinggi
  18. Orang yang alergi terhadap kucing pada umumnya alergi terhadap air liur kucing
  19. Telah dibuktikan secara ilmiah bahwa mengelus-elus kucing merupakan salah satu cara menurunkan tekanan darah kita.
  20.  Rata-rata umur kucing 15-16 tahun.
  21. Untuk menentukan kesetaraan umur kucing dengan umur orang, mulailah dengan 20 tahun sebagai umur tahun pertama kucing, kemudian tambahkan 4 tahun umur manusia untuk setiap umur tahun kucing. Sebagai contoh : Jika kucing anda berumur 4 tahun berarti umurnya setara dengan 20 tahun (untuk umur 1 tahun) ditambah 3 x 4 tahun,yaitu setara dengan umur 32 tahun pada orang.
  22. Kucing memiliki daya penciuman yang sangat baik. Ini adalah alasan mengapa kucing tidak akan menggunakan kotak sampah kotor. Dan mereka juga memiliki pendengaran yang bagus.
  23. Kucing benci bau parfum. Mereka juga membenci aroma jeruk dan lemon.
  24. Kucing menganggap daerah yang memiliki bau amonia sebagai daerah eliminasi. Jadi, tidak dianjurkan untuk menggunakan amonia untuk membersihkan bau urin kucing.
  25. Seekor kucing mengetahui perubahan dalam suasana hati Anda, dan kadang-kadang itu akan mempengaruhi kucing Anda.
  26. Di Indonesia, suara kucing sering ditulis dengan kata “Meong”. Dalam bahasa Inggris yang digunakan di Amerika, suara kucing sering ditulis dengan “Meow”. Di negara Inggris sendiri, suara kucing ditulis “Miaow”. Kalau bahasa Jepang sering ditulis dengan kata “Nya”.
  27. Kucing termasuk hewan yang sangat bersih. Mereka sering merawat diri dengan menjilati rambut mereka. Saliva atau air liur mereka adalah agen pembersih yang kuat. tapi dapat memicu alergi pada manusia. Kadangkala kucing memuntahkan semacam hairball atau gulungan rambut yang terkumpul di dalam perutnya.
  28. Kucing dapat menyimpan energi dengan cara tidur lebih sering ketimbang hewan lain. Lama tidur kucing bervariasi antara 12 – 16 jam per hari, dengan angka rata-rata 13 – 14 jam. Tapi tidak jarang dijumpai kucing yang tidur selama 20 jam dalam satu hari.
  29. Pintu khusus kucing (cat flap) yang biasa terdapat pada pintu rumah, ditemukan pertama kali oleh Sir Isaac Newton (penemu hukum gravitasi).
  30. Ekor kucing dipergunakan untuk menjaga keseimbangaan, terutama ketika sedang melompat atau berlari.
  31. Kucing memakan rumput dengan tujuan memperbaiki pencernaan dan membantu mengeluarkan rambut yang tertelan dan menumpuk di lambung.
  32. Kucing yang sehat mempunyai suhu tubuh 38°C – 39.5°C.
  33. Kucing betina matang secara seksual ketika berumur 6-10 bulan, sedangkan kucing jantan pada umur 9 -12 bulan.
  34. Rata-rata jumlah anak kucing dalam satu kelahiran adalah 2-6 ekor.
  35. Dengkuran kucing (purring) tidak selalu menunjukkan bahwa kucing dalam keadaan nyaman. Kucing juga akan melakukan hal yang serupa dan lebih keras pada saat dalam keadaan stres atau kesakitan
  36. Semua kucing memerlukan taurine dalam makanan untuk mencegah kebutaan. Kucing juga harus mengkonsumsi sejumlah lemak dalam makanan karena tidak dapat memproduksi lemak sendiri.
  37. Ketika seekor kucing menggosokkan badannya ke kaki atau badan anda, ia sedang menandai anda dengan baunya dan menyatakan anda sebagai pemiliknya.
  38. Rata-rata umur kucing yang hidup di luar rumah sekitar 3-5 tahun, sementara yang hidup didalam rumah dapat mencapai umur 16 tahun atau lebih lama.
  39. Rata-rata waktu tidur kucing sekitar 16 jam
  40. Kaki depan kucing mempunyai 5 jari dan 4 jari pada kaki belakang. Kucing yang lahir dengan 6 atau 7 jari pada kaki depan dan tambahan jari pada kaki belakang disebut polidaktil.
  41. Kucing dewasa mempunyai 30 buah gigi, 16 buah di rahang atas dan 14 buah di rahang bawah.
  42. Ada sekitar 9600 helai rambut tiap cm2 kulit bagian atas dan sekitar 19200 helai rambut tiap cm2 kulit bagian bawah.
  43. Lidah kucing tidak dapat merasa karena kurangnya sensor syaraf perasa di lidah. Manusia mempunyai sekitar 9000 sensor syaraf perasa di lidah, sedangkan kucing hanya mempunyai 473 buah. Nafsu makan kucing terutama dipengaruhi oleh bau bukan rasa makanan.
Nah itu tadi merupakan artikel tentang Fakta Menarik Tentang Kucing Yang Belum Anda Ketahui semoga bermanfaat.